Sekda Kota Tual Ingatkan OPD Soal Musrengbang APBD 2023

Sidang paripurna dprd kota tual dalam rangka penutupan masa sidang iii tahun 2021 dan pembukaan masa sidang i tahun 2022 di kantor dprd kota tual

Tual News – Sekretaris Daerah ( Sekda ) Kota Tual, A. Yani Renuat, mengingatkan OPD Pemkot Tual, soal musyawarah pembangunan daerah ( Musrengbang ) APBD 2023 yang dilaksanakan pebruari 2022.

“ Saya minta para pimpinan SKPD bersama Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Tual untuk menyiapkan program, serta penjaringan aspirasi masyarakat mulai saat ini, karena pelaksanaan Musrengbang Kota Tual tahun 2023, dilaksanakan Pebruari 2021, “ Pintah Sekda Kota Tual, usai menyampaikan sambutan Walikota Tual, Adam Rahayaan, S.Ag, pada sidang paripurna DPRD Kota Tual, dalam rangka penutupan masa sidang III tahun 2021 dan pembukaan masa sidang I tahun 2022, di Kantor DPRD Kota Tual, selasa ( 04/01/2022 ).

Menurut Renuat, penutupan dan pembukaan masa sidang, dalam proses penyelenggaraan pemerntaan Negara adalah, sebuah kebutuhan konstitusional, yang memberi ruang, tidak saja kepada komponen penyelenggaraan negara, melainkan juga kepada semua masyarakat untuk diketahui.

Sekda-kota-tual-tanda-tangan-berita-acara-pembukaan-masa-sidang-pertama-dprd-kota-tual
Sekda-Kota-Tual-Tanda-Tangan-Berita-Acara-Pembukaan-Masa-Sidang-Pertama-Dprd-Kota-Tual

Sekda Kota Tual mengapresiasi lembaga DPRD Kota Tual atas kemitraan yang dibangun, sehingga bekerja nyata dalam rangka perubahan  dan kemajuan daerah.

“ salah satu agenda strategis di masa sidang III adalah pembahasan KUA dan PPA perubahan ranperda APBD 2021 dan pembahasan KUA dan PPA tahun 2022, “ ungkapnya.

Dikatakan, di masa persidangan I, terdapat agenda strategis, yang kiranya dapat diselesaikan yakni ranperda tentang Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, pengelolaan zakat di Kota Tual, penyelenggaraan bantuan hukum untuk masyarakat, dinas penanaman modal, pelayanan terpadu satu pintu serta rencana induk parawisata kota Tual tahun 2021 – 2025.

“ selain itu ranperda tentang pengelolaan keuangan daerah, sentra terpadu jaminan investasi pengamanan dan pengawasan, serta pemberdayaan masyarakat dalam kegiatan ekspor ikan, termasuk ranperda rencana tata ruang wilayah dapat terselesaikan, “ Jelas Sekda Kota Tual.

Sidang paripurna ini berjalan aman, dilanjutkan dengan pembacaan agenda sidang DPRD kota Tual pada sidang I tahun 2022, oleh sekretaris DPRD Kota Tual, dan penandatanganan berita acara antara Pemkot Tual, yang diwakili Sekda Kota Tual, A. Yani Renuat dan Ketua DPRD Kota Tual, Hasan Syarifudin Borut, SE. ( TN – 02 )