KPU Kota Tual Distribusi Logistik Pilkada 28 TPS Kecamatan PP Kur, Kursel dan Tayando Tam

20241125 102755 scaled

Tual News- Komisi Pemilihan Umum ( KPU) Kota Tual, senin pagi ( 25 / 11 / 2024 ) pukul 10.00 WIT melaksanakan pendistribusian Logistik pilkada serentak Kota Tual 2024 untuk 28 TPS di wilayah kecamatan pulau – pulau yakni Kur, Kur Selatan dan Tayando Tam.

Ketua KPU Kota Tual, Muttaqin Ali Renhoran yang memimpin pelepasan logistik pilkada Kota Tual 2024 ke wilayah tiga kecamatan pulau – pulau dari gudang logistik KPU lokasi BTN menuju pelabuhan perikanan PPN Dumar untuk diangkut menggunakan kapal motor laut.

Img 20241125 wa0017

” Kami pastikan distribusi logistik pilkada 28 TPS wilayah kecamatan PP Kur, Kur Selatan dan kecamatan Tayando Tam,  tepat waktu, jumlah dan keamanan, ” Tandasnya.

Ketua KPU Kota Tual Berharap pendistribusian logistik Pilkada serentak 27 November 2024 berjalan aman dan lancar.

Berikut rincian 28 TPS pada tiga kecamatan pulau – pulau di Kota Tual yaitu kecamatan PP Kur 5 TPS Ohoi / Finua, Kecamatan Kur Selatan sebanyak 10 TPS dan Kecamatan Tayando 13 TPS, didalamnya Tam 4 TPS.

Turut hadir dan menyaksikan pendistribusian logistik Pilkada Kota Tual menuju tiga kecamatan di pulau – pulau, Penjabat Sekda Kota Tual, Fahri Rahayaan, Ketua DPRD Kota Tual, Hj. Aisa Renhoat, Kapolres Tual, AKBP Adrian S.Y Tuuk, Ketua Bawaslu Kota Tual, Moh Sofyan Rahayaan bersama jajaran TNI  – Polri, KPU dab Bawaslu.

Dua mobil dum truk disiapkan mengangkut logistik Pilkada Kecamatan Kur, Kur Selatan dan Tayando Tam dari gudang logistik KPU menuju pelabuhan Perikanan PPN Dumar, untuk selanjutnya distribusi logistik pilkada menggunakan kapal motor laut menuju TPS.