Ambon – Badan Eksekutif Mahasiswa Daerah ( BEM ) Provinsi Maluku
mendesak Presiden Terpilih Prabowo Subianto memberikan jatah Menteri Bagi Putra/i Daerah Maluku.
Hal ini disampaikan Adam R. Rahantan Koordinator Daerah BEM Nus Maluku, dalam Rilis Pers yang diterima tualnews.com, Selasa ( 01 / 10 / 2024 ).
” Keterwakilan masyarakat Maluku dalam posisi strategis di pemerintahan pusat telah alami penurunan signifikan dari masa ke masa. Jika pada era Presiden Soekarno, tokoh-tokoh asal Maluku banyak menduduki jabatan penting di kabinet, kini, dalam era Reformasi, suara Maluku seolah tenggelam dan terpinggirkan, ” Sorot Rahantan.
Dia minta ada perwakilan Maluku di kabinet Prabowo-Gibran sebagai bagian dari sumbangsi mewujudkan visi Indonesia emas 2045.
“Semoga Bapak Presiden Terpilih kita Prabowo Subianto membuka ruang kepada putra-putri terbaik Maluku. Hal ini sebagai bentuk protes, karena warga asli Maluku tidak diakomodir di dalam pemerintahan, ” pintanya.
Rahantan mengakui, sudah sekian tahun, Maluku tidak pernah mendapatkan perhatian Pempus.
” Saya kutip kembali kata-kata Pak Prabowo, jumlah pemilih boleh ada di tanah Jawa, tapi masa depan bangsa ini ada di Indonesia Timur. Artinya Maluku memiliki banyak potensi sumber daya. Maluku sebagai daerah kepulauan banyak sumber daya perikanan, kita dorong agar posisi Maluku di Menteri Perikanan, ” Jelasnya.
Menurut Rahantan, sebagai warga negara, dan Pattimura muda, ketika Indonesia dipimpin Prabowo, ddirinya berharap ada bagian dan dapat jatah menteri.
” Dengan adanya tokoh kepemimpinan nasional dari Maluku, kondusivitas masyarakat Indonesia Timur akan terjaga dengan baik. Maluku dikenal penyumbang pendapatan negara cukup besar dari sumber daya alamnya, ” Ungkapnya.
Rahantan menyebutkan, kunjungan kerja Presiden Jokowi di Maluku nanti, akan disampaikan keinginan masyarakat Maluku tersebut.
” Masyarakat Maluku merindukan Menteri asal Maluku. Kami harap agar Presiden terpilih mempertimbangkan pengangkatan salah satu putra terbaik asal Provinsi Maluku untuk masuk jajaran Menteri Kabinet Kerja jilid Il, ” Harap Adam R. Rahantan.