Balon Bupati Malra JK Terima B1KWK Partai Nasdem, Gerindra, PKB dan Parpol Lain Menyusul

Img 20240815 wa0056

Langgur, Tual News-  Bakal Calon Bupati Maluku Tenggara periode 2024-2029, Djamaludin Koedoeboen ( JK ) dan Bakal calon Wakil Bupati, Wilibrordus Lefteuw ( WL ) Rabu ( 14 / 8/ 2024 ) secara resmi telah menerima B1KWK dari DPP Partai Nasdem di Jakarta.

Balon Bupati Malra, JK yang dikonfirmasi tualnews.com, Kamis ( 15 / 8/ 2024 ) membenarkan hal ini.

” Benar, kami sudah terima B1KWK dari Partai Nasdem, Rabu ( 14 / 8 / 2024 ) di hotel Indonesia Kempinsky Jakarta, ” Ungkapnya.

Koedoeboen mengaku B1KWK Partai Nasdem diserahkan Ketua DPW Nasdem Provinsi Maluku, Hamdani Laturua, turut disaksikan pengurus DPP dan DPW Partai Nasdem.

” Setelah saya sebagai Balon Bupati Malra dan Pak Wily Lefteuw selaku Balon Wakil Bupati Malra periode 2024-2029 terima B1KWK Partai Nasdem, kami pastikan  Partai Gerindra dan PKB serta parpol lain akan serahkan B1KWK kepada kami untuk siap mendaftarkan diri sebagai pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Malra tanggal 27 November 2024, ” Ungkapnya.

Kata Balon Bupati JK, saat ini lagi on proses adalah Partai Gerindra dan PKB, sehingga dipastikan B1KWK akan diserahkan dalam minggu ini, termasuk dukungan parpol lainya.

Pasangan Bakal  Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Malra,   JK- WL memohon doa restu dari semua komponen masyarakat di Kabupaten Maluku Tenggara atas niat  baik bersama untuk membangun Larvul Ngabal menjadi lebih baik ke depan.

” Insya Allah, kami mohon doa restu dan dukungan dari masyarakat, terutama para tokoh agama, tokoh adat, pemuda, tokoh agama, tokoh perempuan bahkan para Kepala Ohoi, BSO dll. Pasti semua sudah punya pilihan politik masing – masing, walaupun nantinya tidak memilih kami pasangan JK – WL,namun kami hanya minta didoakan, ” pintanya.

Dia berharap semua kandidat Balon Bupati dan Balon Wakil Bupati Malra dapat memberikan  edukasi politik yang baik kepada masyarakat dan selalu menghimbau agar tetap menjaga kamtibmas aman dan damai selama Pilkada berlangsung.

” Kami harap dalam Pilkada nanti, Visi dan Misi pasangan calkada yang ditampilkan, bukan dengan cara politik kotor yang mencurangi dan mencederai pesta demokrasi, ” harapnya.

Menurut JK, netralitas ASN sangat penting, dan setiap Calkada harus memastikan hak dan  kesejahteraan mereka, sebab ASN adalah tulang punggung pemerintah.

” Jika saya terpilih jadi Bupati Malra periode 2024-2029, pasti hak dan kesejahteraan ASN saya perhatikan serta pastikan, agar dalam bekerja, ASN juga merasa nyaman, dan tidak dalam tekanan karena kepentingan politik, ” pungkasnya.

Untuk diketahui, DPC Partai Nasdem Kabupaten Maluku Tenggara pada Pileg 14 Februari 2024 lalu meraih tiga kursi legislatif. Termasuk Partai Gerindra 3 kursi dan PKB 2 kursi.

Untuk satu pasangan Balon Bupati dan Balon Wakil Bupati Malra yang akan mendaftarkan diri di KPU, minimal mendapat dukungan parpol lima kursi untuk maju Pilkada Kabupaten Malra 2024.