Langgur, Tual News – Kegiatan lomba adzan dalam rangka syiar islam di Bulan Ramadhan 1445 H tingkat Kabupaten Maluku Tenggara dan Kota Tual yang dilaksanakan di Masjid Al Amin Lanud D. Dumatubun ditutup secara resmi oleh Danlanud Dominicus Dumatubun Letkol Pas M. Junaidi, S.H bersama Forkompinda Minggu (17/03/2024).
Komandan Pangkalan Udara (Lanud) Dominicus Dumatubun, Letkol Pas M. Junaidi mengatakan, lomba digelar dalam rangka memeriahkan bulan suci Ramadan 1445 H/2024 M.
“Lomba adzan yang digelar sangat positif untuk mengisi kegiatan bulan suci Ramadan dan syiar Islam Ramadan,” ujarnya.
Selain untuk itu kata Danlanud, lomba Adzan Selain untuk syiar, kegiatan ini sebagai ajang mencari bibit-bibit muadzin terbaik di kabupaten Maluku Tenggara dan kota Tual.
Danlanud mengakui menjadi seorang muadzin bukanlah perkara mudah, karena yang melakukan pasti orang berdisiplin.
“Seorang muadzin harus tepat waktu mengumandangkan adzan ketika waktu sholat. Dia memiliki tanggung jawab besar menyerukan panggilan kepada seluruh umat muslim agar menunaikan sholat. Untuk itu saya apresiasi kegiatan lomba adzan ini, ” Jelasnya.
Kata dia agenda lomba adzan itu akan dilaksanakan rutin setiap tahun oleh Lanud D Dumatubun Langgur.
Sementara itu Pj. Bupati Maluku Tenggara Drs. Jasmono, M.Si berharap tahun depan peserta lomba adzan, bukan dari Maluku Tenggara dan Kota Tual, namun bisa dari daerah lain, lebih khusus Provinsi Maluku.
” Kegiatan semakin ramai, kalau kita undang peserta dari daerah lain. Hal ini agar menggali potensi anak-anak kita,” ujar Pj. Bupati Malra.
Menurut Jasmono, hal tersebut dilakukan selain memeriahkan hari besar Islam, juga dapat meningkatkan kepercayaan diri generasi muda Islam untuk wajb kumandangkan adzan di masjid saat datangnya waktu sholat.
“Saya ingin anak-anak di daerah ini selalu percaya diri dan melantunkan adzan dengan bagus dan enak didengar, salah satunya melalui lomba adzan ini,” pintanya.
Untuk diketahui, kegiatan lomba adzan yang dilaksanakan selama dua hari, terdiri dari kategori TNI-Polri, kategori umum (dewasa) dan kategori pelajar SD, SMP dan SMA.
Dalam penutupan lomba adzan Lanud D Dumatubun, turut hadir Pj. Bupati Malra, Drs. Jasmono M.Si, Pj Wali kota Tual Ahmad Yani Renuat, Sekda Malra Nicodemus Ubro, Ketua DPRD Malra Minduchri Kudubun, Ketua DPRD Kota Tual, Hasan Syarifudin Borut, beserta para tokoh agama dan Forkopimda Kabupaten Maluku Tenggara dan Kota Tual.
Berikut Daftar Nama Pemenang Lomba Adzan Lanud D. Dumatubun Langgur
*Kategori TNI/POLRI:*
Juara 1 Letda Lek Rahmat Situmorang
Juara 2 Serda Khoirul Aziz
Juara 3 Praka La Ode Alimuna
Juara 4 Praka Irlan Galela
Juara 5 Serma Chamid
*Kategori Dewasa*
Juara 1 Akram Renuat
Juara 2 Ahmad Nejat Ingratubun
Juara 3 Syahril Rahayaan
*Kategori Pelajar*
Juara 4 Ilham Adisatya Mahu
Juara 2 Ahmad Afiq Ma’arif Matdoan
Juara 1 M.Rizky A Lobubun
Juara 3 Muhammad Ridho
*Pelajar SD*
Juara 1 Vatir Abdullah K.
Juara 2 Abdul Kudus Rumagiar
Juara 3 Ichsan Hamra Seknun