Langgur, Tual News – Gebyar Hardikanas tahun 2023 di Kabupaten MalukuTenggara, Sabtu ( 29 /4/2023) penuh meriah dan sukses digelar dengan kemeriahan 113 peserta gerak jalan tingkat TK, SD, SMP, SMA, Mahasiswa dan masyarakat umum.
Pembukaan kegiatan ini dipimpin langsung Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Malra, Umar Hanubun, didampingi, Sekretaris Dinas, Yohanis TH Layanan, S.Sos, dan Ketua panitia pelaksana Gebyar Hardiknas, Harce Beruatwarin,S.P.d
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kapus Watdek ,Rusli Rumlus dan tenaga bidan serta dokter dengan tema, Semaraknya Merdeka Belajar.
Gebyar Hardikanas 2023 di Kabupaten Malra, menggelar berbagai mata lomba yakni, lomba makan kerupuk, tarik tambang, pidato Berbahasa Kei, menyanyi lagu Kei, Tarian Tradisional Kei, Cerdas Cermat, Futsal, Bola Volly
dan gerak jalan
Lomba gerak jalan dengan titik star STIA Langgur dan finish di depan gedung serba guna Larwur Ngabal.
Pantauan media ini, sepanjang jalan kota Langgur, Kabupaten Maluku Tenggara, masyarakat antusias menyaksikan kegiatan gerak jalan gebyar Hardikanas 2023.
Sekretaris Dinas Pendidikan Malra,Yohanis T.H Layanan, S.Sos, ketika menutu lomba gerak jalan indah dan gerak jalan Empang menyongsong Hardikanas 2 Mei 2023, menegaskan ini adalah wujud nasionalisme dan patriotisme terhadap pendidikan
” Ini bukti kita melaksanakan berbagai mata lomba dalam rangka Hardikanas, puncaknya dengan lomba gerak jalan indah, ” Ungkapnya.
Layanan berterima kasih kepada semua tenaga pendidik dan masyarakat yang terlibat saat ini dengan suasana yang luar biasa.
” Walaupun panas kita tetap setia dalam melaksanakan tugas, ” Ujarnya.
Sekdis Malra menyampaikan terima kasih kepada Komandan Kodim 1503 / Tual, Kapolres Malra dan panitia yang terlibat dalam kegiatan lomba menjelang Hardikanas 2023.
” Puncak kegiatan akan dilaksanakan, Selasa 2 Mei 2023, untuk panitia akan siapkan lokasi persiapan upacara di Kantor Bupati Malra, ” Ujarnya.
Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Malra meminta panitia Hardiknas mempersiapkan lokasi upacara hari Pendidikan tanggal 2 Mei 2023 secara baik, karena dihadiri langsung Gubernur Maluku, Murad Ismail.
” Dengan kehadiran Bapak Gubernur Maluku di Malra, ini satu penghargaan kepada Dinas Pendidikan Malra, ” Terang Layanan.
Kata dia, Gubernur Maluku akan hadir langsung dan bertindak sebagai Inspektur upacara tanggal 02 Mei 2023.