Tual News – Dalam rangka memperkuat hubungan kemitraan Polres Maluku Tenggara, bergandengan tangan bersama wartawan, sabtu ( 11/3/2023) menyambangi Pondok Pesantren, di Ohoi Tetoat, Kecamatan Hoat Sorbay, Kabupaten Malra, menyalurkan bantuan sosial, sekaligus silahturahmi dan memberikan pesan kamtibmas.
Dalam pelaksanaan kegiatan sosial jelang umat Islam akan memasuki bulan puasa ramadhan, Kapolres Malra, AKBP Frans Duma S.I.K yang diwakili Kasi Humas Polres, IPDA Michael Yakob Pattilemonia, dan sejumlah wartawan Kabupaten Malra mendatangi Pondok Pasantren Ohoi Tetoat, menyalurkan sejumlah kebutuhan pokok kepada para santri.
Kepala Madrasah Tsanawiyah, Pasantren Nurul Jadid Tetoat, Siti Sarna Suailio, menyampaikan terimakasi atas kunjungan Polres Malra dan Wartawan di sekolah yang dipimpinya.
” Saya ucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya, sebab baru kali pertama ada kunjungan bapak polisi sambangi sekolah kami, mudah-mudahan kedepan bisa atur jadwal untuk bisa bertatap muka dengan anak-anak kami disini, ” Ungkapnya
Siti melaporkan jumlah keseluruhan siswa / i pada dua Madrasah yaitu Azalia berjumlah 48 siswa dari kelas 10, 11 – 12.
Sementara kata dia, untuk Madrasah Tsanawiyah berjumlah 45 orang dari kelas 7, 8 dan 9.
Kasi Humas Polres, IPDA Michael Yakob Pattilemonia, pada kesempatan itu menjelaskan kehadiran Polres Malra bersama wartawan untuk membangun kemitraan bersama dengan seluruh elemen masyarakat.
” Kehadiran polisi dan wartawan disini, untuk menyampaikan pesan kamtibmas kepada para siswa di sekolah, agar disiplin belajar, mematuhi peraturan dan tidak ikut terprovokasi dengan gangguan kamtibmas yang sering terjadi, ” Pintah Kasi Humas Polres Malra.
Menurut Mikel, edukasi sangat penting bagi peserta didik, olehnya itu bukan hanya menjadi tugas guru di sekolah, namun peran orang tua berikan edukasi kepada anak di tingkat keluarga sangat mendesak untuk menjadi perhatian bersama.
” Saat ini banyak pengaruh asing yang datang melalui media sosial seperti Facebook Twitter, tiktok ataupun lainnya, karena sangat disayangkan apabila pengguna medsos yang tidak bertanggungjawab mempengaruhi psikologi anak-anak kita generasi ke depan saat ini, ” Terangnya.
Dalam kunjungan ini, Polres Malra dan Wartawan menyerahkan bantuan sembako berupa beras enam karung, supermi dua karton dan telur enam rak kepada Pondok Pasantren di Ohoi Tetoat.
Pimpinan Pondok Pesantren setempat mengaku, ini adalah kunjungan pertama kali Pollres Malra dan Wartawan, sebab selama ini belum ada unsur pemerintah dan DPRD mengunjungi kediaman mereka.