Walikota Tual Harap Ikrar Damai Warga Sinar Pagi dan Yarler Abadi Selamanya

20221222 104445 scaled

Tual News – Walikota Tual, Adam Rahayaan, S.Ag berharap ikrar damai yang diucapkan warga kompleks kompleks Sinar Pagi dan Yarler UN, Kecamatan Dullah Selatan Kota Tual harus abadi untuk selamanya.

Iklan ucapan perayaan natal kristus pemkot tual kepada basudara umat kristiani
Iklan Ucapan Perayaan Natal Kristus Pemkot Tual Kepada Basudara Umat Kristiani

” Saya berharap ikrar damai yang sudah diucapkan warga sinar pagi dan yarler yang sudah diucapkan dan ditindaklanjuti melalui penandatanganan surat pernyataan bersama Pemkot Tual dan TNI Polri harus abadi untuk selamanya, ” Tandas Walikota Tual kepada tualnews.com, usai memimpin rapat perdamaian antara warga kompleks Sinar Pagi dan Yarler di Pendopo Walikota Tual, rabu ( 21/12/2022).

Rahayaan mengaku ikrar damai dua kelompok warga yang terlibat konflik di Kota Tual beberapah waktu lalu berhasil dimediasi melalui beberapah kali pertemuan mediasi melibatkan para tokoh agama, adat, pemuda dan masyarakat.

” Saya bangga dan berterimakasi atas ikrar damai dua kelompok masyarakat yang sudah diucapkan. Saya minta sudahi konflik, melalui momentum natal mari kita hidup bersatu, rukun dan damai, ” Ajak Walikota Tual.

Terkait permintaan dua kelompok warga tersebut soal persoalan yang ada di Polres Tual akan segera ditindaklanjuti polisi untuk diselesaikan.

Hadir dalam ikrar damai warga kompleks Sinar Pagi dan Yarler Kota Tual, Wakapolres Tual, Kabag Ops Polres Tual, Kasad Sabhara Polres Tual, Kepala Badan Kesbangpol Kota Tual dan Babinsa Kodim 1503 /Tual.

( MTN)