Tual News – Warga Desa Ngadi, Kecamatan Dullah Utara Kota Tual, Jumat (02/9/2022) dikejutkan dengan penemuan mayat seorang wanita diujung pantai Desa Ngadi.
Informasi yang dihimpun Media Tual News di TKP menyebutkan, penemuan mayat seorang perempuan pada pukul 07.15 WIT.
Dari hasil identifikasi polisi, mayat yang ditemukan atas nama Puan lestari Uar, salah satu siswi SMK di Kota Tual.
Penemuan mayat perempuan yang beralamat di Desa Fiditan Kota Tual ditemukan warga Desa Ngadi, Nasir Renyut.
Berdasarkan kronologis kejadian yang dihimpun media ini di TKP, kalau sekitar pukul 07.15 WIT mayat korban ditemukan dalam keadaan tergeletak di samping talud pantai Desa Ngadi oleh Bapak Nasir Renyut yang hendak membuang hajat (BAB) di ujung pantai.
Atas temuan itu, Nasir Renyut menyampaikan kepada beberapa warga sekitar untuk bersama sama mengidentifikasi mayat, namun tidak ada yang mengenali
Warga Desa Ngadi kemudian melaporkan kejadian ini kepada Piket Polsek Dullah Utara dan petugas langsung menuju tempat kejadian, pada pukul 08.12 WIT melakukan pemasangan police Line.
Pukul 8.30 WIT, Tim Inafis Polres Tual tiba di tempat kejadian dan langsung melakukan proses identifikasi.
Mayat sosok perempuan ini di evakuasi menggunakan satu unit mobil L300 menuju ke RS. Perbatasan H. Noho Renuat guna keperluan otopsi
Sementara itu berdasarkan himpunan informasi dari keluarga mengaku korban keluar dari rumah sekitar pukul 19.30 WIT dan hampir setiap malam korban parkir di depan puskesmas Fiditan sambil online (konek WiFi PKM).
Namun hingga pukul 20.30 WIT korban belum pulang rumah, sehingga keluarga melakukan pencarian hingga pukul 02.00 WIT dini hari
Hingga saat ini belum diketahui motif pembunuhan ini, namun untuk memastikan kematian korban, sementara menunggu hasil otopsi jenazah, dan olah TKP Tim Inafis Polres Tual
Pihak Keluarga menduga korban Puna lestari Uar merupakan korban pembunuhan, hal ini dikuatkan dengan HP milik korban yang ikut hilang.
Hingga saat ini belum ada pernyataan resmi Polres Tual terkait motif pembunuhan terhadap salah satu siswi SMK di Kota Tual tersebut.
( Tim Media Tual News)