Letsoin Antar Makanan & Minuman Buat Kontingen Pesparani Katolik Kota Tual

Img 20220928 wa0018

Tual News – Anggota DPRD Kota Tual dari Partai Hati Nurani Rakyat ( Hanura ), Suleman Letsoin menunjukan kepedulian dan solidaritas tinggi dengan mendatangi tempat tinggal kontingen tuan rumah Pesparani Katolik IV Provinsi Maluku di Penginapan Anugerah, rabu ( 28/9/2022) pukul 14.30 WIT dengan membawah makanan dan minuman.

Anggota dprd kota tual, suleman letsoin serahkan makanan dan minuman kepada kontingen pesparani katolik iv provinsi maluku asal kota tual rabu sore
Anggota Dprd Kota Tual, Suleman Letsoin Serahkan Makanan Dan Minuman Kepada Kontingen Pesparani Katolik Iv Provinsi Maluku Asal Kota Tual Rabu Sore

Pantauan Media Tual News, kedatangan Anggota DPRD Kota Tual yang beragama Islam ini mendapat apresiasi dari basudara katolik yang sementara bersiap siap mengikuti lomba pesparani untuk mata lomba paduan suara dewasa campuran.

Bahan makanan dan minuman yang dibawah Letsoin buat kontingen Pesparani Katolik Kota Tual berupa air aqua dan makanan.

Penyerahan bahan makanan dan minuman diserahkan secara langsung Anggota DPRD Kota Tual, Suleman Letsoin kepada perwakilan pimpinan kontingen Pesparani Katolik IV Provinsi Maluku asal Kota Tual.

” Kalau selama pelayanan kepada para peserta pesparani Katolik Kota Tual ada kekurangan dll segera laporkan agar nanti kami undang panitia pesparani untuk evaluasi bersama, ” Pintah Letsoin kepada para kontingen Pesparani Kota Tual.

( Tim MTN)