Darmawan Pamit Dari Kei, Waseso Pimpin Kejari Tual

20220823 122814 scaled

Tual News – Dicky Darmawan, S.H, Kepala Kejaksaan Negeri Tual yang bertugas selama dua tahun tiga bulan di Nuhu Evav, akhirnya mendapat penugasan baru sebagai Kejari di OKI Sumatera Selatan.

Kasus DD Dusun Fair Naik Penyidikan, Dullah Laut Tunggu Ahli Inspektorat

Pantauan Media Tual News, selasa ( 23/8/2022), Darmawan beserta keluarga sudah berangkat ke Ambon, menumpang pesawat Lion Air meninggalkan Kepulauan Kei dalam rangka proses serahterima jabatan di Kejaksaan Tinggi Maluku, Kamis ( 25/8/2022 ).

20220823 122848 scaled

Sedangkan penggantinya, Sigit Waseso, M.H yang sebelumnya menjabat Koordinator Kejati Sumatera Barat menempati tugas baru sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Tual.

Pemuda Dusun Fair Tual Soroti Kinerja Jaksa, Kabag Hukum Bakal Diperiksa

Sesuai jadwal usai serahterima jabatan, Kejari Tual, Sigit Waseso, M.H, sabtu ( 27/8/2022 ) sudah berada di Kabupaten Malra dan Kota Tual untuk melaksanakan tugas.

Pakar Hukum Unppati : Penyelidikan DD Dusun Fair Tual Jadi Pintu Masuk Penegakan Hukum

Warga masyarakat di kedua daerah ini berharap kehadiran Kejari Tual yang baru dapat menuntaskan berbagai laporan kasus dugaan korupsi hasil laporan masyarakat, sebab selama ini Kejari Tual belum mampu membuktikan penegakan hukum kasus dugaan korupsi dana desa yang ditangani.

Dana Desa Dusun Fair Jadi Pintu Masuk Jaksa Bongkar Korupsi

Contoh, tunggakan kasus Kejaksaan Negeri Tual pada kasus  dugaan korupsi dana desa Dullah Laut dan Dusun Fair yang sudah mencapai dua tahun lebih belum ada titik terang penyidikan kasus tersebut.

Kasus Korupsi DD Dullah Laut, Jaksa Surati Inspektorat Audit Riil Kerugian

Belum lagi tumpukan kasus dugaan korupsi hasil laporan masyarakat Malra dan Kota Tual yang belum ditindaklanjuti aparat Kejaksaan, menimbulkan ketidakpercayaan masyarakat atas institusi penegak hukum tersebut.

Dua Tahun Berkas Korupsi Dana Desa Tayando Yamru Tenggelam di Laut Tayando

Publik sangat yakin dan optimis dengan kehadiran Kejari Tual, Sigit Waseso, M.H yang juga mantan penyidik KPK dapat menyelesaikan berbagai tunggakan kasus tersebut, dalam menjawab harapan masyarakat akan penegakan hukum yang nyata, sesuai instruksi Jaksa Agung RI.

( Pewarta : Neri Rahabav )