12 Hari Jalan Utama Tual Dipalang Batu, Tersangka BNN Belum Ditahan Polisi

Pemalangan-jalan-kota-tual-masih-tetap-kokoh-dengan-tumpukan-batu-dan-kayu-hingga-selasa
pemalangan-jalan-kota-tual-masih-tetap-kokoh-dengan-tumpukan-batu-dan-kayu-hingga-selasa

Tual News – Hingga memasuki hari ke dua belas, sejak dilakukan pemalangan jalan utama Kota Tual, tepatnya depan eks Kantor PLN lama,  kamis ( 30/6/2022 ),  hingga saat ini, selasa siang ( 11/7/2022 ) pukul 13.00 WIT,  pemalangan jalan menggunakan tumpukan batu dan kayu masih tetap berdiri kokoh.

Pemalangan jalan utama Kota Tual yang dilakukan, Salahudin Kabalmay alias Udin, lantaran sudah tiga bulan lamanya sejak Polres Tual melaksanakan penyelidikan dan penyidikan kasus penganiayaan berat terhadap anaknya, belum menetapkan tersangka oknum Anggota Badan Narkotika Nasional ( BNN ) Kota Tual.

Salahudin-kabalmay-berjihad-demi-anak-yang-jadi-korban-penembakan-bnn-kota-tual.
Salahudin-Kabalmay-Berjihad-Demi-Anak-Yang-Jadi-Korban-Penembakan-Bnn-Kota-Tual.

Korban Ongen Kabalmay yang mengalami cacat parmanen, akibat perbuatan oknum Anggota BNN Kota Tual yang  menggunakan senjata api, sejak kejadian  tanggal 28 Maret 2022, pukul 22.00 WIT di Jalan Pahlawan Revolusi Langgur.

Kabalmay kepada tualnews.com, menegaskan pemalangan jalan tersebut dengan sendirinya dibuka, ketika Kapolres Tual bersama jajaranya menangkap dan menetapkan oknum tersangka anggota BNN Kota Tual.

“ Hingga hari ini, Kapolres Tual belum turun di TKP menemui keluarga. Saya secara pribadi bersama keluarga salut dan bangga dengan kedatangan Bapak Kepala Kejaksaan Negeri Tual, Dicky Darmawan, S.H,  bersama isteri yang datang menemui kami, sekaligus mendoakan Ongen Kabalmay, untuk cepat pulih dari luka dalam yang dialami, akibat perbuatan oknum anggota BNN Kota Tual,  “ Ungkap Ayah korban Salahudin Kabalmay.

Hingga saat ini belum terlihat peran serta berbagai pihak dalam membantu Polres Tual memediasi pemalangan jalan utama Kota Tual tersebut. Tampak Kepala Bidang Konflik dan Kabid Ormas Kantor Kesbangpol Kota Tual yang selalu turun di TKP membangun komunikasi dengan pihak keluarga Salahudin Kabalmay.

Namun hasil komunikasi Kesbangpol Kota Tual itu berjalan ditempat dan belum membuahkan hasil yang signifikan.

Pantaun Media Tual News, akibat pemalangan jalan utama Kota Tual tersebut warga dari Kota Langgur, Kabupaten Maluku Tenggara yang hendak menuju jalan pattimura dan pasar Tual harus memutar arah melewati jalur jalan UN.

Akibat ketidakpedulian berbagai pihak sebagai penanggungjawab kamtibmas di Kota Tual yang membiarkan pemalangan jalan utama Kota Tual tersebut, actifitas masyarakat yang ingin melalui jalan utama itu tidak bisa dilewati dengan kendaraan roda dua dan empat.

( Pewarta : Neri Rahabav )