Tual News – Insan Pers di Kota Tual, diminta introspeksi diri, di HUT Pers Nasional tanggal 09 Pebruari 2022.
Permintaan ini disampaikan salah satu Tokoh Pemuda Kota Tual, M. Kabalmay, ketika diminta tanggapanya terkait peran Pers di Kota Tual, rabu ( 09/2/2022 )
“ Pers di Kota Tual dan Malra perlu introspeksi diri, apakah sudah melaksanakan fungsi dalam menghasilkan karya jurnalistik yang akurat, berimbang dan independen, “ Sorotnya.
Dari pengamatanya selama ini, Kabalmay menilai, terkadang Pers di bumi Evav, terkesan berafiliasi dengan pemerintah, padahal sebagai pilar keempat demokrasi, Pers memiliki peran penting dalam rangka mengawal demokrasi
“ jadi kawal demokrasi bukan hanya pada wilayah politik, tapi semua aspek, baik kamtibmas dan sosial ekonomi masyarakat, “ ujarnua.
Kabalmay berpendapat, selain Pers sebagai pewarta pemberitaan, seharusnya subjektifitas Pers ada pada kepentingan masyarakat.
“ selain mengacu pada UU Pers, para jurnalis di Kota Tual dan Malra, harus harus mengacu pada kearifan lokal masyarakat Adat Kei, sabagai roh atau mainstreem dari sebuah karya jurnalistik yang dipublikasikan, “ harapnya.
Sementara itu salah satu praktisi hukum, Wahyudin Ingratubun, S.H, berpendapat peran Pers di Nuhu Evav sudah maksimal dalam menghasilkan karya jurnalistik diberbagai bidang kepada masyarakat.
“ di HUT Pers Nasional 09 Pebruari 2022, saya beri apresiasi dan ucapkan selamat kepada teman – teman wartawan dikedua daerah ini, semoga tetap berkarya dalam menyajikan karya jurnalistik yang akurat, faktual, berimbang dan terpecaya, “ salutnya.
Kata Ingratubun, Pers juga memiliki peran sangat besar dalam menangkal informasi hoax, selama pandemi covid-19 yang berlangsung hingga saat ini.
“ olehnya itu di HUT Pers tahun 2022, saya berharap para jurnalis sebagai pilar keempat demokrasi, tetap memberikan edukasi baik kepada masyarakat terkait protokol kesehatan dan vaksinasi covid-19, sehingga rakyat tidak tersesat dengan berita bohong atau hoax, “ harap Ingratubun yang juga Sekretaris DPC PPP Kota Tual.
( TN -01 )