Ketua Fraksi PDI-Perjuangan Maluku Himbau Warga Jaga Keselamatan

Ketua fraksi pdi – perjuangan dprd provinsi maluku benhur g

Tual News – Menyikapi kondisi cuaca ekstrim yang terjadi di beberapah wilayah di Propinsi Maluku selama sepekan ini, Ketua Fraksi PDI – Perjuangan DPRD Provinsi Maluku, Benhur G. Watubun, menghimbau warga masyarakat untuk tetap menjaga keselamatan diri dan keluarga, dengan mengikuti petunjuk BMKG tentang prakiraan cuaca terkini.

“ kondisi cuaca hari ini, gelombang tinggi dan intensitas hujan tinggi disertai angin kencang, menyebabkan banjir dan tumbangnya pohon, olehnya itu sebagai wakil rakyat menghimbau warga masyarakat dipesisir pantai yang rentan kecelakaan laut, apalagi sudah ada korban jiwa, maka warga harus berhati – hati, “ himbau Watubun, selasa ( 23/02/2022 ).

Kata Sekretaris PDI – Perjuangan Maluku ini, masyarakat harus mengikuti petunjuk BMKG, tentang prakiraan cuaca, sehingga tidak melaksanakan actifitas laut yang merugikan diri sendiri maupun orang banyak.

“ karena kecelakaan laut melibatkan banyak orang untuk lakukan pencaharian dan proses penyelamatan, baik itu TNI – AL dan  Basarnas, “ jelas Watubun.

Peringatan Dini Gelombang Tinggi

Sementara itu berdasarkan data terkini yang diterima tualnews.com, dari BMKG Pusat Jakarta, melalui surat telegram Nomor : ME.01.02/23/KAMB/II/2022, berlaku 23 Februari jam 09.00 WIT hingga 24 Februari 2022 jam 09.00 WIT, menyebutkan pola angin di wilayah Indonesia bagian utara dominan bergerak dari Utara – Timur Laut dengan kecepatan angin berkisar 5 – 20 knot, sedangkan di wilayah Indonesia bagian selatan dominan bergerak dari Selatan -Barat dengankecepatan angin berkisar 7 – 35 knot.

“ Kecepatan angin tertinggi terpantau di Laut Natuna Utara, Laut Flores, Perairan Agats, Perairan Selatan P. Seram, Laut Banda, Perairan Sermata – Leti, Perairan Babar – Tanimbar, Perairan Kep. Kai – Aru, Perairan Yos Sudarso, Laut Arafuru, “ ungkapnya.

Sementara  tinggi gelombang 2.50 – 4.0 meter berpeluang terjadi di laut Seram, Perairan Kep. Aru, perairan P. Buru,  Ambon – Kep. Lease, perairan selatan pulau Seram, dan perairan Kepulauan Kei.

“ sedangkan tinggi gelombang 4 – 6 meter  ( sangat tinggi ), berpeluang terjadi di laut Banda, perairan Kep. Sermata – Kep. Leti, Kep. Babar, Tanimbar, dan  laut Arafuru, “ rilis BMKG/

BMKG meminta masyarakat, memperhatikan risiko tinggi terhadap keselamatan pelayaran : Perahu Nelayan (Kecepatan angin lebih dari 15 knot dan tinggi gelombang di atas 1.25 m), Kapal Tongkang (Kecepatan angin lebih dari 16 knot dan tinggi gelombang di atas 1.5 m), Kapal Ferry (Kecepatan angin lebih dari 21 knot dan tinggi gelombang di atas 2.5 m), Kapal Ukuran Besar seperti Kapal Kargo/Kapal Pesiar (Kecepatan angin lebih dari 27 knot dan tinggi gelombang di atas 4.0 m).

“ Dimohon kepada masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir sekitar area yang berpeluang terjadi gelombang agar selalu waspada, “ pintah Kepala Stasiun Meteorologi Ambon, dalam rilis BMKG. ( TN -01 )