Tual News – Guna menyikapi sorotan Walikota Tual, Adam Rahayaan, S.A.g terkait banyak bantuan pemberdayaan kepada kelompok nelayan di Kota Tual yang belum dimanfaatkan secara maksimal untuk meningkatkan pendapatan ekonomi keluarga, maka kedepan Dinas Perikanan Kota Tual menerapkan konsep baru yakni setiap kelompok nelayan penerima paket bantuan sarana penangkapan ikan wajib melaporkan hasil produksi.
Walikota Akui Kemiskinan Kota Tual Masih Tinggi
Hal ini dikatakan Kepala Dinas Perikanan Kota Tual, Ir. Salma Laisouw, S.Pi.M.S.I, ketika dikonfirmasi tualnews.com, Sabtu ( 12/12/2020 ), usai penyerahan puluhan paket bantuan perikanan kepada kelompok nelayan, sumber DAU dan DAK Kota Tual tahun anggaran 2020.
“ Ke depan semua kelompok nelayan penerima bantuan DAK dan DAU Kota Tual tahun 2020, wajib lapor hasil produksi kepada Dinas Perikanan “ Tegasnya.
Warga Kur & Tayando Menangis Disaat DPRD Bermimpi Helikopter
Diakui, banyak bantuan perikanan sudah disalurkan, disertai pendampingan dan pembinaan berupa pelatihan kepada para kelompok nelayan, namun disisi lain ada yang belum memanfaatkan bantuan itu secara baik, demi meningkatkan kesejatraan keluarga.
Camat PP Kur di Kota Tual Alami Kendala Transportasi dan Komunikasi
“ Ada kelompok nelayan yang terima bantuan mesin tempel 40 PK berhasil dalam actifitas di laut mencari ikan tuna, bahkan hasil tangkapanya bisa dikirim keluar “ Terang Kadis Perikanan Kota Tual.
Untuk itu dirinya berharap dengan puluhan paket bantuan perikanan tahun 2020 dapat dimanfaatkan kelompok nelayan penerima bantuan tersebut dengan baik.
Walikota Tual Serahkan Bantuan 15 Juta Kepada Warga Kur
Sementara itu pada penyerahan puluhan paket bantuan sarana penangkapan ikan yang bersumber dari Dana Alokasi Umum ( DAU ) dan DAK tahun anggaran 2020 di Aula Kantor Walikota Tual, Sabtu ( 12/12/2020 ), Walikota Tual, Adam Rahayaan, S.A.g juga menyerahkan bantuan sosial berupa uang tunai 15 juta kepada ahli waris sepuluh warga Kur yang meninggal karena kecelakaan laut beberapah waktu lalu.
DPO Polisi, Kades Kur Selatan Tual Bawah Kabur Dana Desa Ratusan Juta
Walikota berharap, bantuan uang tunai kepada setiap ahli waris sebesar Rp 15 juta, diharapkan dapat dipergunakan sebaik – baiknya, demi mengurangi beban hidup keluarga.
Danlanal Tual : Speadboat Hilang Bersama 10 Warga Kur Belum Ditemukan
“ Hari ini kami serahkan bantuan dari Kemensos RI per jiwa Rp 15 juta. nilai bantuan ini tidak seberapah bila dibandingkan dengan keluarga yang meninggal karena kecelakaan di laut. Saya berharap bantuan ini dapat digunakan dengan baik, dan mendoakan agar keluarga yang hilang mendapat tempat layak di sisi Allah SWT “ Ungkap Rahayaan saat menyerahkan bantuan uang tunai tersebut. ( TN )