Tual News – Tentara Nasional Indonesia ( TNI – AD ) bersama Komunitas Basudara Kristen Protestan dan Islam di Desa Tawiri, Passo dan Laha, secara bersama – sama dalam suasana kekeluargaan dan persaudaraan, melaksanakan pengecoran Gereja Katolik St.Ignasius Laha, Sabtu ( 31/10/2020 ).
Pantauan tualnews.com, kegiatan pengecoran Rumah Tuhan yang baru di Dusun Riang, Desa Tawiri, Kecamatan Teluk Ambon berlangsung pukul 07.00 WIT dan selesai pukul 14.30 WIT.
Walaupun ditengah panasnya terik matahari, namun tidak menyulut semangat orang basudara Katolik, Protestan dan Islam bersama TNI – AD untuk bekerja bersama dalam hubungan pela kandong ( kekeluargaan ).
Umat Katolik Paroki Laha, yang terdiri dari delapan Rukun / Lingkungan, semuanya datang dengan kekuatan penuh, baik kaum Bapak dan anak – anak serta para Ibu, ikut berpartisipasi dan bekerja bersama. Untuk memperlancar jalanya pekerjaan, Panitia Pembangunan Gereja, bersama Umat Katolik menyiapkan hidangan makanan dan minuman, selama pelaksanaan kegiatan pengecoran Gedung Gereja.
Usai penyelesaian pengecoran Gereja Katolik, Pastor Paroki St. Ignasius Laha, RD Paul Titirloloby, menutup kegiatan dengan ibadah bersama, sekaligus perayaan Misa Penutupan Bulan Maria, tanggal 31 Oktober 2020, dilokasi Gereja.
Untuk diketahui Peletakan batu pertama Pembangunan Gedung Gereja St. Ignasius Laha Kota Ambon, dilaksanakan tanggal 14 September 2019. Pembangunan Gedung Gereja Baru berukuran 18 x 27 m2, akan menghabiskan anggaran penyelesain pembangunan sebesar Rp 4 millyar lebih.
( TN )