Kadis Kesehatan Tual : Dua ODP Corona Kota Tual Membaik

Fmmitlqyg7xvtulokz12

Tual News – Kepala Dinas Kesehatan Kota Tual, Propinsi Maluku,  dr. Betty Soebadiah, kepada tualnews.com selasa ( 24/3/2020 ) di Pelabuhan Tual mengaku dua warga Kota Tual yang masuk kategori Orang Dalam Pemantauan ( ODP ) Virus Corona Cofid 19 di Kota Tual saat ini berdasarkan pemeriksaan medis, kondisinya stabil dan semakin membaik.

https://youtu.be/vVYgx-E-fDI
Video wawancara tualnews.com bersama Kepala Dinas Kesehatan Kota Tual, Propinsi Maluku,  dr. Betty Soebadiah, selasa ( 24/3/2020 ) di Pelabuhan Tual. ( dok-tualnews )

“ Dua ODP Kota Tual sesuai observasi kami saat ini sudah membaik “ Kata dr. Betty ketika memantau langsung actifitas Tim Gugus Tugas Pencegahan Virus Corona di Kota Tual bersama Walikota Tual, Adam Rahayaan, S.Ag dan Wakil Walikota Tual, Usman Tamnge, SE disaat turunya ratusan penumpang kapal milik PT. Pelni, KM. Tidar di Pelabuhan Tual selasa pagi ( 24/3/2020 ).

Dikatakan, sesuai obeservasi Tim Dokter Pemkot Tual, satu warga Kota Tual ODP Virus Corona mulai rabu ( 25/3/2020 ) dipulangkan karena sudah membaik kesehatanya, termasuk satu warga OPD lainya.

“  Satu warga Kota Tual ODP  lainya juga sudah membaik, namun masih memiliki waktu pemantauan empat hari ke depan “ Ungkap Kadis Kesehatan Kota Tual.

Dsc 0217
Para penumpang kapal milik PT. PELNI, KM. Tidar yang turun di Pelabuhan Tual, selasa pagi ( 24/3/2020 ) diperiksa intensif Tim Gugus Tugas Pencegahan Virus Corona masuk di Kota Tual.
( dok-tualnews )

Menurut Kadis Kesehatan, kondisi dua warga Kota Tual ODP Corona semakin stabil dan membaik, sehingga bisa dipulangkan ke tempat asalnya masing – masing.

Dr. Bety berharap masyarakat di Kota Tual jangan panik dengan adanya Virus Corona Cofid 19, sebab apa yang dilakukan Tim Gugus Tugas Pencegahan Virus Corona di Kota Tual guna meningkatkan kewaspadaan.

“ Saya minta masyarakat jangan panik, juga kepada Pers agar menyampaikan pemberitaan yang sejuk, sebab apa yang kami lakukan bukan untuk menakuti masyarakat, tapi kami ingin mencegah Virus Corona Cofid 19 masuk di Kota Tual “ Harapnya.

Kadis Kesehatan Kota Tual ini juga minta warga Kota Tual agar sebaiknya tinggal dan menetap dirumah masing – masing, jangan melakukan kegiatan yang melibatkan orang banyak, apalagi berkumpul bersama.

( team tualnews )