Batkormbawa, Rumthe & Masbaitubun Lulusan Terbaik Akper Tual

Lulusan terbaik akper tual 2019

Langgur Tual News – Politeknik Kesehatan Kementrian Kesehatan Propinsi Maluku, selasa ( 3/9 ) melaksanakan wisuda dan angkat sumpah program Diploma III Keperawatan, program Keperawatan Tual.

Img 20190904 wa0030
Wisuda 182 Akper Tual, Selasa ( 03/9)

Dari jumlah lulusan wisudawan/i sebanyak 182 orang, yang terdiri dari Pria 72 orang, Wanita 21 orang dan Mahasiwa Rekoknisi pembelajaran lampau ( RPL), Pria 42 orang dan wanita 47 orang, Akper Tual mengumumkan tiga lulusan terbaik.

Predikat lulusan terbaik Akper Tual masing – masing diraih, Allhenk E.M. Batkormbawa, A.Md.Kep dengan predikat kelulusan pujian, IPK 3,64, dan Ony Wilken Rumthe, A.Md.Kep, predikat lulus dengan sangat memuaskan, IPK 3,49 serta Dayana Intan Masbaitubun, A.Md.Kep, predikat sangat memuaskan, IPK 3,48.

Bupati Malra dalam sambutanya yang dibacakan PLH Sekda Malra, Bernadus Rettob menyampaikan provisiat kepada para Wisudawan/i atas keberhasilanya dalam menempuh jenjang studi Diploma III Akper Tual.

Img 20190904 wa0028
Bupati Malra Yang Diwakili Plh Sekda Malra, Bernadus Rettob

Rettob menegaskan, dewasa ini pendidikan Vokasional sangat penting dan urgen, karena merupakan penggabungan antara teori dan praktek secara seimbang, yang berorientasi pada kesiapan kerja lulusanya.

“ Kurikulum pendidikan Vokasional terkonsentrasi pada sistem pembelajaran keahlian ( apprenticeship of learning ) pada kejuruan khsusus ( specific trades ), kelebihan pendidikan Vokasional antara lain peserta didik secara langsung dapat mengembangkan keahlianya disesuaikan dengan kebutuhan lapangan atau bidang tugas yang dihadapinya “ Jelas PLH Sekda Malra.

Dirinya berpesan, dengan kemajuan Iptek yang sangat pesat, para wisudawan dituntut meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan serta pengembangan diri dalam meningkatkan karir sebagai tenaga kesehatan.

Img 20190904 wa0029 1
Predikat Lulusan Terbaik Akper Tual Masing – Masing Diraih, Allhenk E.m. Batkormbawa, A.md.kep Dengan Predikat Kelulusan Pujian, Ipk 3,64, Dan Ony Wilken Rumthe, A.md.kep, Predikat Lulus Dengan Sangat Memuaskan, Ipk 3,49 Serta Dayana Intan Masbaitubun, A.md.kep, Predikat Sangat Memuaskan, Ipk 3,48

“ dengan dilantiknya saudara/i, maka dituntut menghayati makna yang terkandung dalam lafas sumpah dan bertekad untuk mengamalkan sumpah yang diikrarkan dalam pelaksanaan tugas nanti “ pesanya.

Dikatakan, saat ini Pemkab Malra  menghadapi  masalah yang berat yakni kurangnya ketersediaan tenaga kesehatan yang profesional, olehnya itu keterbatasan ini menjadi peluang bagi para wisudawan/i untuk berkarir.

“ Atas nama Pribadi dan Pemkab Malra menyampaikan turut berduka cita atas jasa dan pengabdian saudara Derek Jopi Renhoran, Amd.Kes, Kepala Puskesmas Hoor Kei Besar yang meninggal dunia tanggal 30 Agustus 2019 akibat kecelakaan Lalulintas “ Tandas PLH Sekda Malra atas nama Bupati Malra. ( team tualnews.com )