Penyakit Malaria Duduki Peringkat Atas di Puskesmas Tam Kota Tual

Fb img 1566992959933

Tual News – dr. A. A. Rafsanjani Rahawarin, yang bertugas di Puskesmas Tam,  kepada tualnews.com, mengungkapkan, Penyakit Malaria, mendominasi peringkat teratas di Kecamatan Tayando Tam, Kota Tual.

“ Selama ini yang kami tangani pelayanan Kesehatan di Puskesmas  Tam, Kota Tual, jenis  penyakit yang banyak diderita masyarakat diwilayah pulau – pulau  adalah penyakit Malaria “ ungkapnya.

Fb img 1566992959933
Pulau Tam di Kota Tual yang sangat indah

Namun Dokter Rahawarin, mengaku sumber penyakit malaria tersebut bukan datang dari masyarakat setempat, tapi penyakit malaria impor dari luar daerah.  

“ Selain penyakit malaria yang menonjol, jenis penyakit lainya yang sering ditangani adalah tipeks, tuborkolosis, dan infeksi saluran pernapasan “ ujarnya.

Img 20190828 wa0010
dr. A. A. Rafsanjani Rahawarin, yang bertugas di Puskesmas Tam

Dikatakan, setiap bulan pihaknya membuat rujukan kepada pasien untuk pemeriksaan kesehatan lanjutan di Rumah Sakit  Maren Kota Tual, khsusus bagi pasien yang menderita penyakit dalam atau kronis.

“ Transportasi laut dari Pulau Tam ke Kota Tual adalah Kapal Feri, sehingga setiap minggu pasti kami buat rujukan kepada pasien untuk berobat lanjut di Rumah Sakit Maren Tual “ Tandas Rahawarin.

Dokter Rafsanjani, ditugaskan di Puskesmas Tam sejak Maret 2019, sebelumnya melaksanakan tugas di Puskesmas Tayando dan sempat dititipkan di Puskesmas Tual itu mengatakan, walaupun dirinya bersama petugas Kesehatan di wilayah pulau itu kesulitan transportasi, karena jarak antara Puskesmas dan desa pelayanan cukup jau, namun tidak mematahkan semangat dan kerja keras untuk turun langsung di Desa – Desa di wilayah Pulau Tam dalam memberikan pelayanan kesehatan masyarakat dengan sistem jemput  bola ( team tualnews.com ).